Shalat di Masjid Nabi Padahal Ada Kuburannya
Bagaimana kepastian hukum shalat di Masjid Nabi yang di dalamnya terdapat kuburan beliau صلى الله عليه وسلم? Boleh atau tidak?
Nanang, 08138057xxxx
Jawab: Untuk menjawab pertanyaan ini, perlu kami jelaskan beberapa hal menyangkut permasalahan ini.
Bahwasanya Islam melarang kita membangun masjid di atas kuburan ataupun mengubur seseorang di dalam masjid. Rasulullah صلى الله عليه وسلمtelah bersabda:
لَعْنَةُ اللَّه عَلَى الْيَهُودِ وَالنَّصَارَى اتَّخَذُوا قُبُوْرَ أَنْبِيَائِهِمْ مَسَاجِدَ
Semoga Allah melaknat orang Yahudi dan Nashara yang telah membangun kuburan para nabi mereka sebagai masjid. (Muttafaqun ‘alaihi).
Demikian juga, dalam sebuah hadits disebutkan adanya larangan shalat menghadap kuburan, sebagaimana sabda Rasulullah:
لَا تُصَلُّوا إِلَى الْقُبُوْرِ وَلَا تَجْلِسُوْا عَلَيْهَا
Janganlah kalian shalat menghadap kuburan, https://majalahassunnah.net/soal-jawab/shalat-di-masjid-nabi-padahal-ada-kuburannya-2/